Rabu, 21 Maret 2012

Muspida Koordinasi Jelang BBM Naik

Kapolres dan Dandim dalam rapat koordinasi
GRESIK- Jelang kenaikan harga BBM, jajaran musyawarah pimpinan daerah (Muspida) melakukan rapat koordinasi yang berlangsung di Pemkab Gresik.
“Kebijakan menaikan BBM adalah kebijakan yang sudah matang. Pemerintah juga pasti memikirkan  kebijakan itu dibarengi dengan kebijakan lain guna meringankan masyarakat miskin”kata  Bupati Sambari Halim Radianto.
Sementara Wakil Bupati Moh Qosim menyarankan agar sosialisasi dilakukan terus-menerus dengan menugaskan para camat.
Para camat agar berkoordinasi dengan Kapolsek, Danramil untuk melaksanakan sosialisasi dengan tokoh masyarakat,tokoh agama, tokoh pemuda dan unsur lain dimasyarakat” katanya.
Yang tak kalah lebih penting, camat agar berkoordinasi dengan lurah dan kepala desa agar lebih selektif dalam memberikan rekomendasi pembelian BBM.
“terutama bagi masyarakat atau aorang baru yang mengaku sebagai pedagang BBM eceran”tambahnya.
Sedangkan Polres Gresik dan Kodim 0817 Gresik menyampaikan pengamanan di 35 SPBU serta  pengamanan di instansi pemerintah dan instalasi penting lainnya, pengamanan angkutan BBM, angkutan sembako maupun personil lainnya.
“Juga pada para sopir angkutan SPBU dan angkutan sembako serta operator SPBU. Kalaupun ada unjuk rasa, jangan sampai anarkis. Jika anarkis akan berhadapan dengan hokum,” Kapolres Gresik, AKBP Zulfikar Tarius.
Ada usulan dari Komandan Kodim 0817 Gresik, Letkol Eko Wibowo yakni adanya posko bersama ditingkat desa antara Babinsa, Babinkamtibmas dan Linmas ditingkat Desa serta posko kantor Bupati Gresik.(sho)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar