GRESIK-Anggota dewan yang masuk ke kantor DPRD Gresik hanya mengganggur dan cangkruk di ruang fraksi. Padahal. Berbagai agenda penting yang seharusnya dapat segera dituntaskan oleh dewan, tetapi masih belum ada kejelasan. Sebab, mayoritas anggota dewan masih sibuk dengan kegiatan kampanye.
Misalkan, agenda panitia khusus (pansus) tentang persetujuan penghapusan aset eks Klinik Konsultasi Bisnis (KKB) dan Kerjasama dengan Pihak Ketiga.
Sebab, pansus sudah melakukan finalisasinya. Tetapi, rapat paripurna untuk persetujuan belum ada kejelasan agendanya.
"Kita tidak bisa menuntaskan kalau Pemkab Gresik belum menunjuk pemenang untuk kerjasama eks KKB,"ujar Wakil Ketua Pansus Penghapusan Aset dan Persetujuan Kerjasama Pihak Ketiga, Fakih Usman, Senin (24/03)
Ditambahkannya, pansus bisa melakukan penuntasan pembahasan jika Pemkab Gresik sudah menetapkan investor yang jadi pemenang untuk kerjasama eks KKB dijadikan pasar ikan modern tersebut.
"Kalau belum ada pemenangnya, kita tidak bisa menuntaskan,"tandasnya.
Dia juga menyatakan, bahwa, batas waktu untuk pansus melakukan pembahsan masih belum berakhir. Sehingga, ada waktu bagi pansus jika Bupati Gresik segera menyerahkan investor yang jadi pemenang kerjasama pemanfaatan eks KKB tersebut.
Agenda yang tak kalah penting yakni menentukan jadwal pembahasan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) akhir tahun anggaran 2013.
"Belum ada undanagan untuk rapat pembahasan LKPJ. Itu (mengindang rapat) menjadi kewenangan pimpinan dewan,"ujar Ketua Komisi B, H.M.Syaikhu SE, M.Si.
Karena tak ada agenda yang jelas, maka anggota dewan yang datang ke kantor hanya cangkrukan di fraksi masing-masing karena tidak ada agenda komisi ataupun pansus.(sho).
Home »
legislatif
» Musim Kampanye, Dewan Nganggur
Musim Kampanye, Dewan Nganggur
Written By gresik satu on Senin, 24 Maret 2014 | Senin, Maret 24, 2014
Label:
legislatif
Posting Komentar