Headlines News :
Home » , , » Semen Indonesia Diberi Penghargaan Perusahaan Responsif Bencana Kelud

Semen Indonesia Diberi Penghargaan Perusahaan Responsif Bencana Kelud

Written By gresik satu on Jumat, 23 Mei 2014 | Jumat, Mei 23, 2014

GRESIK-PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMI) mendapat piagam penghargaan dari Gubernur Jawa Timur, Sukarwo saat penanganan bencana Gunung Kelud.
Penghargaan tersebut diberikan karena Semen Indonesia merupakan perusahaan yang responsif dan tanggap terhadap bencana erupsi Gunung Kelud di Jawa Timur beberapa waktu lalu.
"Penghargaan ini diberikan kepada Semen Indonesia karena telah membantu penanganan bencana erupsi Gunung Kelud 2014. Ini merupakan bantuan dari CSR Semen Indonesia yang disampaikan berupa sembako dan barang atau semen. Semen Indonesia punya kewajiban membantu penanggulangan bencana alam dan membantu segala sesuatu yang terjadi setelah bencana,"ujar epala Biro Bina Lingkungan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk, Slamet Mursidiarso dalam rilisnya, Jum'at (23/05).
Ditambahkannya, bantuan yang diberikan SMI ini, bukan yang pertama kali ini. Beberapa bencana alam yang ada di Indonesia, SMI akan selalu berusaha membantu atau berpartisipasi meringankan beban masyarakat.
Sementara itu, menurut Media Relation Semen Indonesia Mohammad Faiq Niyazi mengatakan, bahwa, saat pertama kali terjadi bencana erupsi Gunung Kelud, SMI melalui Manajer Area dan Manajer Sub Logistik bersama tenaga sales dari distributor di berbagai daerah bencana, langsung terjun ke lokasi untuk memberi dukungan terhadap ke posko bencana yang telah didirikan. "Saat itu, diberikan ke posko berupa bantuan sembako, air mineral, makanan ringan dan sarana penunjang untuk posko, seperti tikar, selimut dan lain sebagainya,"paparnya.
Bahkan, sambung Faiq Niyazi, dalam waktu singkat berhasil dikumpulkan sumbangan dari para distributor dan pelanggan yang mencapai sebesar Rp 1,2 miliar.
Semen Indonesia juga menambahkan bantuannya sebesar Rp 1,5 miliar sehingga terkumpul dana bantuan mencapai Rp 2,7 miliar untuk penanggulangan bencana erupsi Gunung Kelud.
"Tak hanya itu, klub mobil (MOB SG) menurunkan puluhan armada jeep yang sudah dimodifikasi (dipasang alat keruk) untuk membersihkan jalan protokol dari abu dan pasir vulkanik. Setelah selesai bencana, Semen Indonesia bersama Walikota Kediri menyerahkan 10 unit mesin cetak batako. Diharapkan melipahnya pasir dari erupsi dapat dimanfaatkan oleh masyarakat melalui kegiatan pembuatan batako yang bisa memberikan pendapatan bagi mereka." tegas Faiq Niyazi.
Adapun pihak yang mendapat penghargaan dari Gubernur Jatim Soekarwo adalah dari berbagai elemen. Mereka adalah Semen Indonesia (Persero) Tbk, Komunitas Jangkar Kelud, Forum Pengurangan Resiko Bencana (PRB) Jatim (Ormas), Relawan Kampus Wilayah Surabaya (Perguruan Tinggi), PT (Dunia Usaha) dan PWI Jatim (Media Massa).(sho)

Share this post :

Posting Komentar

 
Support : coba ku banyangkan | gresik-satu template | gresik-satu template
Copyright © 2011. gresik-satu - Oke 86
Perubah Template Oleh gresik-satu.blogspot.com Publikasi oleh gresik-satu.blogspot.com
Kekuatan oleh gresiksatu