Headlines News :
Home » , » Diculik, Dihajar, Motor Amblas

Diculik, Dihajar, Motor Amblas

Written By gresik satu on Rabu, 23 Oktober 2013 | Rabu, Oktober 23, 2013

GRESIK- Perampasan sepeda motor dengan modus pelaku menyaru sebagai anggota polisi, kembali terjadi di wilayah hukum Polres Gresik, Rabu (23/10).
Alhasil, 2 sepeda motor yakni Yamaha Mio dan Suzuki Satria berhasil digondol kawanan penjahat setelah 4 pemuda disekap dimasukan mobil.
Kejadiannya bermula ketika 6 pemuda yakni Risky (18) dan Yudi (19), mengendarai sepeda motor Suzuki Satria. Sedangkan, Yunus Maulana.(18) dan Rere (17), temanya lainya, yakni Darto (22) berboncengan dengan Gofur (34), mengendarai sepeda motor Yamaha Fiz
Sementara, Fajar Rahman (17), membonceng Ferdi Adi (20), dengan mengendarai sepeda motor Yamaha Mio. Lalu Yusda (18) mengendarai Honda Vario. Mereka adalah warga Desa Cerme Lor Kecamatan Cerme. Ada juga warga Dusun Jambu Desa Semamir Kecamatan Cerme dan warga Desa Tambak Beras, Kecamatan Cerme.
Awalnya, mereka merencanakan menggelar balapan liar dan lebih dulu berkumpul di pertigaan Dusun Jambu. Tepatnya dekat SPBU Desa Tambak Beras Kecamatan Cerme.
Tak lama cangkrukan, tiba-tiba mobil Toyota Avanza warna abu-abu Silver nopol L 5676 S berhenti.
Ada 4 orang polisi gadungan turun dari mobil dan 1 orang menyetir dan 1 temannya ada di dalam mobil. Tanpa banyak kata, langsung meringkus, Yunus Maulana, Rere, Darto dan Ghofur dengan memborgol dan kawanan tersebut membawa masuk ke dalam mobil.
Lalu, 2 pelaku langsung membawa sepeda motor milik korban, yakni motor Yamaha Mio nopol N 4337 DC, milik Yunus Maulan dan Sepeda motor Satria hitam nopol. W 6379 MC, kemudian kabur kearah utara atau Gresik.
Didalam mobil, korban dihajar dan dipukuli didalam mobil. Selanjutnya diajak berputar -putar dan dibuang di tanah kosong dikawasan, Jl Kerta Jaya Indah Kecamatan Sukolilo, Surabaya.
Akhirnya, keempat pemuda tersebut pulang ke Gresik dengan menumpang taksi. Selanjutnya melapor ke polisi.
Kasat Reskrim Polres Gresik, AKP Ayub Diponegoro Azhar SH, SIK kepada awak media membenarkan laporan kejadian tersebut.
"Pelaku mengaku polisi. Korban diborgol, 2 sepeda motor dibawa kabur dan korban dibuang di Surabaya. Kita masih melakukan penyelidikan " tegasnya.(sho)

Share this post :

Posting Komentar

 
Support : coba ku banyangkan | gresik-satu template | gresik-satu template
Copyright © 2011. gresik-satu - Oke 86
Perubah Template Oleh gresik-satu.blogspot.com Publikasi oleh gresik-satu.blogspot.com
Kekuatan oleh gresiksatu