PKG Anggarkan Bedah Rumah Rp. 9, 5 M
Written By gresik satu on Senin, 08 Oktober 2012 | Senin, Oktober 08, 2012
GRESIK-Bedah Rumah menjadi salah satu program yang sedang dilaksanakan Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) PT. Petrokimia Gresik (PKG). Untuk itu, 30 rumah masyarakat dari golongan tidak mampu telah direnovasi. Puncak peresmiannya di Desa Tajung Widoro Kecamatan Bungah, Senin (08/10).
Total dana sebesar Rp 360 juta dari PKBL pos Bina Lingkungan digelontorkan untuk merenovasi 30 rumah warga yang berada disekitar perusahaan atau ring I sebanyak 20 rumah dan masyarakat tidak mampu di Desa Tanjung Widoro sebanyak 10 rumah.
Untuk masing-masing rumah di daerah ring I PKG mendapatkan bantuan
renovasi sebesar Rp. 11.750.000,- sedangkan bantuan bedah rumah di Desa Tanjung Widoro setiap rumah mendapat bantuan sebesar Rp. 12.500.000,-.
Sekretaris Perusahaan, Ilham Setiabudi mengatakan bahwa PKG berkomitmen
untuk membantu masyarakat. PKG saat ini juga sedang membantu masyarakat di Kecamatan Dukun yang sedang mengalami bencana kekeringan dengan memberikan bantuan 30 tandon besar berkapasitas 2.200 liter yang di isi setiap 2 hari sekali untuk setiap desa.
Kharis, salah seorang warga Desa Tajung Widoro yang rumahnya dibedah saat
dilakukan peresmian mengungkapkan rasa kegembiraanya.
“Saya sangat senang sekali dan mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada PT
Petrokimia Gresik yang telah membantu dengan memperbaiki rumah yang
semulanya berdinding anyaman bambu sekarang sudah memakai tembok,"ujarnya.
Anggaran PKBL pos Bina Lingkungan Tahun 2012 untuk kegiatan bedah rumah mencapai Rp. 9,5 milyar yang pelaksanaanya bekerjasama dengan Komando Distrik Militer 0817 Gresik sebagai pelaksana lapangan.(sho)
Label:
BUMN
Posting Komentar